MISTIFIKASI EPISTEMOLOGI HUKUM ISLAM KAUM PURITAN PERSPEKTIF ILMU SOSIAL PROFETIK

Rohmanu, Abid (2018) MISTIFIKASI EPISTEMOLOGI HUKUM ISLAM KAUM PURITAN PERSPEKTIF ILMU SOSIAL PROFETIK. In: 17th Annual International Conference on Islamic Studies, 20-23 Nopember 2017, Jakarta.

[img]
Preview
Text
Mistifikasi_Repository.pdf

Download (310kB) | Preview

Abstract

Tulisan ini bermaksud mengelaborasi paradigma teoantroposentris dalam kajian hukum Islam. Hal ini paling tidak dilatarbelakangi oleh dua hal. Pertama, peningkatan tren puritanisme keberagamaan masyarakat yang berhaluan teosentris. Tren ini menolak kontekstualisasi hukum Islam dan berpotensi melahirkan gerakan-gerakan radikal atas nama agama. Kedua, studi hukum Islam masih jarang dikaitkan dengan isu tentang paradigma hukum, padahal ia merupakan fondasi dalam bangunan hukum Islam. Berdasar hal tersebut, tulisan ini menjadikan paradigma ilmu sosial profetik sebagai alat analisis terhadap epistemologi hukum Islam kaum puritan. Hasil analisis menunjukkan bahwa demistifikasi epistemologis sangat penting bagi kajian hukum Islam kontemporer. Ada dua langkah dalam melakukan demistfikasi epistemologis: pertama, transformasi struktur dasar hukum Islam. Transformasi ini menuntut pergeseran eksemplar teologis dari yang bersifat teosentris ke teoantroposentris. Paradigma teoantroposentris yang bersifat transformatif sebagai struktur dasar hukum mempunyai kapabilitas untuk mengontekstualisasi hukum Islam yang tidak saja relevan dengan komunitas muslim, tetapi masyarakat secara menyeluruh. Kedua, pengembangan kerangka teori (theoretical frame-work). Dalam hal ini Kuntowijoyo menawarkan teori analitik-sintetik yang mengakomodasi visi demistitifikasi sebagai link terhadap fondasi teologis yang transformatif.

Item Type: Conference (Paper)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan al-Ahwal al-Syakhshiyyah
Depositing User: Dr. Abid Rohmanu
Date Deposited: 04 May 2021 22:24
Last Modified: 04 May 2021 22:24

Actions (login required)

View Item View Item